Formasi CPNS PPPK 2021 Kabupaten Padang Pariaman
Formasi CPNS PPPK 2021 Kabupaten Padang Pariaman. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (MENPAN-RB) Nomor 389 Tahun 2021 tentang penetapan kebutuhan pegawai aparatur sipil negara di lingkungan pemerintah Kabupaten Padang Pariaman Tahun Anggaran 2021, maka dapat diambil informasi bahwa pada tahun 2021 kabupaten yang beribukota di Parit Malintang ini akan menerima beberapa formasi ASN yang terdiri dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Adapun beberapa formasi PPPK didominasi dari sektor pendidikan yaitu Tenaga Guru. Sedangkan untuk formasi CPNS merupakan tenaga medis dan tenaga fungsional yang lain. Berdasarkan surat yang telah ditandatangani oleh MENPAN-RB tersebut, Kabupaten Padang Pariaman mendapatkan alokasi formasi PPPK sebesar 298 formasi. Sedangkan untuk alokasi CPNS pada Tenaga Kesehatan sebesar 20 formasi, dan Tenaga Teknis sebesar 33 formasi.
Untuk melihat lebih lengkap rincian formasi tersebut silahkan unduh pada link berikut ini : Formasi Kabupaten Padang Pariaman 2021
Kabupaten ini secara wilayah administratifnya memiliki 17 kecamatan dan 103 nagari. Kabupaten ini memiliki beberapa obyek wisata yang menarik yaitu diantaranya adalah wisata sejarah Surau Tua Syeh Burhanudin, wisata alam Panorama Puncak Kiambang, Pantai Tiram, Air Terjun Baburai, Air Ternjun Nyarai, Rafting Batang Anai, Tapian Puti, dan Pantai Arta.
Jumlah populasi penduduk yang mendiami wilayah ini kurang lebih sekitar 390 ribu jiwa dengan kepadatan penduduk di wilayah ini kurang lebih adalah 290 jiwa per kilometer persegi.
Dalam menghadapi tes seleksi CPNS maupun PPPK sebaiknya dilakukan sebuah persiapan yang sangat matang agar hasil yang didapat bisa maksimal dan sesuai dengan yang diinginkan. Oleh karena itu, perlu dipersiapkan dengan serius dan belajar dalam memahami pola-pola soal seleksi yang biasanya diujikan pada saat tes seleksi CPNS maupun PPPK.
Untuk itu silahkan menuju ke artikel berikut ini sebagai soal latihan dalam menghadapi seleksi tersebut :