Hotel Dengan Semi Private Pool Murah Di Solo
Hotel Dengan Semi Private Pool Murah Di Solo. Bertepatan dengan acara kantor yang diselenggarakan di Solo, dan saya berencana mengajak istri dan anak-anak saya, maka saya iseng-iseng untuk mencoba browsing beberapa hotel dengan konsep private pool yang cukup murah. Ingat, kata kuncinya adalah murah. Hehe.
Sebenarnya ada beberapa pilihan untuk konsep hotel dengan private pool atau kolam renang pribadi yang ada di kota solo. Salah satu yang cukup terkenal adalah Ayom Java Village. Namun demikian, hotel tersebut sangat bertentangan dengan kata kunci sebelumnya, yaitu murah. Hehe.
Setelah beberapa kali mencoba mencari informasi di internet maka pilihan saya jatuh pada sebuah hotel yang menurut saya room rate-nya cukup ekonomis dengan konsep resort. Hotel tersebut adalah Grand Laguna Hotel and Villa yang terletak di Jl. Adi Sucipto, Solo, Jawa Tengah.
Hotel Dengan Konsep Resort
Hotel ini mengusung konsep resort berdiri di luas tanah yang memanjang ke belakang dengan hanya 2 lantai. Pada tiap-tiap kamar memiliki balkon yang bisa digunakan untuk bersantai. Kurang lebih seperti ini penampakannya ketika saya nongkrong di balkon kamar saya.
Tidak hanya lantai 1, kamar-kamar di lantai 2 juga dilengkapi dengan balkon yang bisa digunakan untuk bersantai.
Nah kebetulan ini saya dapat kamar di lantai satu yang paling belakang dan pojok. Hehe.
Semi Private Pool
Nah yang menarik dari hotel ini dan diluar ekspektasi saya adalah kolam renangnya. Dari awal memang saya mencari hotel dengan konsep semi private pool, ya biar agak leluasa aja berendam, eh, berenang sama anak-anak karena mendekati weekend biasanya kolam renang hotel sering ramai dipakai pengunjung.
Kembali lagi ke konsep semi kolam renang privat ini. Ekspektasi saya ketika memilih hotel ini adalah kolam renangnya hanya satu saja, ternyata tidak begitu ferguso. hehe. Hotel ini memiliki 3 (tiga) kolam renang semi privat. Kenapa semi privat? Karena ternyata hotel ini memiliki 3 blok kamar dimana pada tiap-tiap blok tersebut memiliki kolam renang sendiri.
Jadi kolam renang ini bisa digunakan kurang lebih untuk 12 kamar yang saling berhadap-hadapan, eh, enggak ding, ungkur-ungkuran (Bahasa Indonesia ungkur-ungkuran apa sih? hehe). Jadi dari dalam kamar, bisa langsung ke balkon dan langsung akses ke kolam renang ini
Tipe dan Harga Kamar
Sejauh yang saya ketahui, hotel ini memiliki 3 tipe kamar yaitu Superior, Deluxe, dan Family Suite. Saya sendiri sengaja memesan kamar deluxe room yaitu di lantai satu yang balkon-nya langsung punya akses ke kolam renang, sehingga tidak ribet harus naik ke lantai 2 dulu jika mau berenang dengan anak-anak.
Nah yang perlu diketahui adalah jika anda ingin memilih kamar deluxe yang ada di lantai 1, by the way yang lantai 2 itu tipe kamar yang superior ya, maka anda perlu langsung telepon ke hotelnya dulu untuk memesan kamar deluxe tersebut.
Karena menurut pengalaman saya, ketika saya menelepon hotel dan bertanya dengan pihak hotelnya, ternyata tipe kamar deluxe ini tidak tersedia di penyedia aplikasi pemesanan hotel seperti Traveloka, Pegipegi, Tiketcom, dll. Maka akhirnya saya memutuskan untuk langsung reservasi ke hotel saja untuk menginap di kamar tipe deluxe ini.
Fasilitas di dalam kamar saya, cukup standar ya, dan kamar mandi di tipe kamar deluxe ini pakai shower. Saya kurang tau untuk yang tipe Family Suite apakah ada bathtub atau tidak.
Untuk harganya sendiri ketika saya reservasi by phone adalah untuk tipe kamar Superior : 450 ribu-an, Deluxe : 550 ribu-an, Family Suite : 750 ribu-an harga tersebut merupakan tarif menginap satu malam untuk kamar dan include sarapan. Harga mungkin bisa berbeda-beda di tanggal pemesanan yang berbeda, sehingga anda perlu konfirmasi langsung ke pihak hotel yaa.
Pros & Cons
Pros :
Nah kelebihan-kelebihan hotel ini sudah saya bahas diatas. Kolam renang semi private, harga terjangkau, dan juga terletak di pinggir jalan besar memang menjadi sebuah daya tarik tersendiri bagi hotel ini. Kamar deluxe yang saya sewa juga luas dan nyaman dengan kasur yang cukup untuk 2 orang dewasa dan 2 orang anak-anak usia 6 dan 1,5 tahun.
Bersebelahan persis dengan sebuah minimarket, ini juga penting lho hehe..mengingat anak-anak suka pengen beli jajan untuk camilan, maka tinggal jalan saja keluar dan langsung beli camilan dan minuman di minimarket sebelah. hehe.
Petugas hotel sangat ramah dan proses check-in check-out juga smooth dan cepat sehingga kita tidak berlama-lama menunggu di lobi untuk proses check-in dan check-out.
Cons :
Tiada gading yang tak retak, maka tidak fair kalau hanya kelebihan-kelebihan hotel ini saja yang saya tulis pada artikel ini. Beberapa aspek di hotel ini juga perlu diperhatikan untuk menambah pengetahuan dalam merencanakan menginap di hotel ini.
Hal yang pertama adalah lahan parkir.
Seperti yang sudah saya tulis sebelumnya hotel Grand Laguna ini berdiri diatas tanah yang memanjang, maka lahan parkir juga boleh dibilang terbatas.
Mungkin estimasi saya untuk kapasitas lahan parkir tidak bisa lebih dari 20 mobil. Hal ini akan sangat merepotkan ketika berencana menginap dan kebetulan bersamaan dengan adanya kegiatan pada hotel tersebut mengingat hotel ini juga menyewakan meeting room yang bisa digunakan untuk kebutuhan rapat atau pertemuan terbatas.
Poin berikutnya adalah resto dan menu sarapan yang terbatas. Hal ini masih dapat saya maklumi mengingat hotel ini bahkan bukan hotel bintang 4.
Selanjutnya adalah kelengkapan dalam kamar seharusnya lebih diperhatikan lagi oleh petugas housekeeping. Di dalam kamar yang saya sewa kebetulan tidak ada sandal kamar dan kamar tidak berkarpet sehingga kaki terasa dingin jika berjalan di dalam kamar dengan telanjang kaki.
Kesimpulan
Jika anda ingin berlibur bersama keluarga dan memilih menginap di hotel, maka akan ada beberapa prioritas kebutuhan anda sebelum menentukan memilih menginap di hotel tersebut.
Nah, kebetulan kebutuhan saya untuk menginap di hotel bersama keluarga adalah ingin mencari hotel yang memiliki private pool dengan harga yang terjangkau. Grand Laguna Hotel and Villa di Solo ini sangat mengakomodir kebutuhan saya. Walaupun tidak full private pool dan hanya semi-private pool, tetapi hotel ini memiliki 3 buah kolam renang yang terdiri dari 1 kolam renang untuk tiap blok kamar.
Hotel ini bisa menjadi jawaban bagi kebutuhan kita yang kadang menghindari kolam renang hotel yang ramai. Hotel ini juga berada di pinggir jalan raya Adi Sucipto Solo sehingga sangat mudah diakses.
Emm….untuk skala 1 sampai 5, maka hotel ini layak mendapat poin 4. Sangat pantas dengan harga yang dibayarkan.
Barangkali ada pembaca yang punya pengalaman menginap di hotel ini? silahkan cerita di kolom komentar.
Sampai jumpa di liburan selanjutnya. Ciao!