Cara Meningkatkan Performa STB Indiehome
Cara Meningkatkan Performa STB Indiehome. Banyak orang membeli STB atau TV Android akhir-akhir ini, berkat banyak pilihan yang tersedia di pasar dalam berbagai rentang harga yang variatif. Namun, masalah umum dengan sebagian besar Android TV dan STB Indiehome adalah mereka menjadi lambat seiring dengan berjalannya waktu. Jika Anda mengalami hal seperti itu dengan STB Indiehome Anda, berikut adalah lima cara untuk membuat STB Indiehome dan TV Android Anda berjalan lebih cepat tanpa jeda.
- Hapus Aplikasi Yang Tidak Terpakai
Terlalu banyak aplikasi yang diinstal pada STB Indiehome dan Android TV Anda dapat menghabiskan sumber daya perangkat termasuk RAM dan Storage. Aplikasi yang terinstall akan menempati ruang penyimpanan dan berjalan di latar belakang, membuat STB Indiehome dan Android TV Anda lambat dan tidak responsif.
Baca Juga : Cara Memindah Indiehome di Alamat Rumah Baru
Untuk menghapus aplikasi yang tidak terpakai, Anda bisa masuk pada menu pengaturan STB Indiehome Anda kemudian masuk pada Menu Applikasi dan pilih aplikasi yang tidak Anda gunakan untuk diuninstall.
- Hapus Cache Aplikasi
Jika aplikasi atau game tertentu berjalan lambat atau seringkali tidak responsif, Anda dapat mencoba menghapus cache dan datanya.
- Buka Pengaturan STB Indiehome atay TV Android Anda.
- Pilih Aplikasi.
- Ketuk aplikasi pilihan Anda.
- Klik Hapus Cache dan tekan OK.
- Jika Anda ingin menghapus data dan mengatur ulang aplikasi, klik Hapus Data.
- Nonaktifkan Pembaruan Otomatis
Pembaruan perangkat lunak (firmware) dan pembaruan aplikasi otomatis dapat memakan sumber daya dan bandwidth yang tidak perlu di latar belakang sistem operasi perangkat STB Indiehome Anda. Tak jarang juga aplikasi terbaru tidak dapat berjalan pada STB Indiehome Anda yang disebabkan karena aplikasi terbaru membutuhkan firmware terbaru pula dimana belum tentu semua perangkat STB dapat diupdate pada firmware terbaru.
- Nonaktifkan Lokasi dan Penggunaan Data
Walaupun berdampak tidak terlalu signifikan, namun menonaktifkan diagnostik penggunaan data dan pelacakan lokasi dapat meningkatkan kinerja STB Indiehome atau Android TV Anda. Hal ini dikarenakan aplikasi sering mengambil data lokasi Anda di latar belakang, dan sistem terus mengirimkan info ke Google tentang apa yang berfungsi dan tidak berfungsi dari perangkat STB Indiehome ata Android TV Anda. Anda dapat menghentikan kedua prosesnya dengan langkah berikut ini :
- Buka menu Pengaturan.
- Gulir ke bawah dan klik Lokasi.
- Di sini, klik Status Lokasi dan matikan.
- Sekarang, kembali ke Pengaturan dan klik Penggunaan & Diagnostik.
- Nonaktifkan juga Penggunaan & Diagnostik.
Baca Juga : Solusi Lampu LOS Indiehome Menyala
- Gunakan Koneksi Kabel
Hal ini sangat saya sarankan untuk menggunakan koneksi LAN alih-alih WiFi di STB Indiehome atau TV Android Anda. Hal ini dikarenakan WiFi sering kali menyebabkan penundaan dan buffering karena koneksi Wifi dipengaruhi oleh banyak faktor, termasuk penghalang seperti tembok atau dinding.
Mendapatkan koneksi kabel langsung dari router atau modem Anda dapat menghilangkan masalah ini. Proses loading atau buffering biasanya akan menjadi lebih cepat dan ketika streaming tanpa buffer atau lag.
Demikianlah lima cara mudah untuk membuat STB Indiehome atau TV Android Anda berjalan lebih cepat tanpa lag. Saya harap sekarang STB Indiehome atau TV Android Anda berjalan lebih lancar dan lebih baik dari sebelumnya. Beritahu kami pengalaman Anda setelah mencoba langkah-langkah diatas, dan jika ada pertanyaan silahkan tulis di kolom komentar. Ciao!
[…] Baca Juga : Cara Meningkatkan Performa STB Indiehome […]