Manfaat Garam Untuk Ikan Koi
Manfaat Garam Untuk Ikan Koi. Banyak orang yang bilang bahwa garam sangat bagus untuk ikan koi. Padahal, garam memang bagus untuk melawan bakteri, namun jika penggunaannya terlalu banyak dan tidak tepat bisa saja malah akan membunuh ikan koi anda!
Garam bila digunakan secara benar memang sangat efektif dalam mengobati ikan koi baru yang stress atau sakit dalam kolam anda dikarenakan perpindahan kolam atau perjalanan pada jasa ekspedisi. Jika anda ingin menggunakan garam pada kolam anda, ada baiknya anda memahami dan membaca artikel-artikel secara teliti dan pastikan betul anda sudah paham penggunaannya sebelum menambahkan garam tersebut di kolam anda. Seperti yang sudah disebutkan diatas, garam memang memiliki banyak manfaat dalam melawan bakteri dan parasit.
Baca Juga : Macam Jenis dan Nama Ikan Koi
Bahwa ada dua alasan mengapa menggunakan garam untuk kolam koi, kedua alasan tersebut semata-mata hanya agar ikan koi lebih sehat. Dua alasan tersebut adalah :
- Ikan koi hidup di air tawar. Begitu pula dengan bakteri dan parasit. Gunakanlah garam, garam yang tidak beryodium, atau Natrium Klorida (NaCl). Penambahan garam dengan cara yang tepat pada kolam ikan koi membantu menghilangkan parasit dan bakteri air tawar. Parasit memang sepertinya cenderung lebih resisten, namun garam dapat bekerja dengan baik untuk melawan bakteri kolumnaris.
- Garam dapat bermanfaat untuk mempercepat pemulihan ikan koi terhadap penyakit dengan menyeimbangkan osmoregulasi koi. Untuk menjelaskan lebih lanjut, Koi merupakan ikan air tawar. Namun dikarenakan kadar garam di dalam tubuh ikan Koi lebih tinggi daripada kadar garam air di sekelilingnya, maka air akan terus masuk ke dalam tubuhnya. Tubuhnya tidak pecah karena dapat mengeluarkan air melalui urin sehingga dengan demikian menjadi tetap seimbang. Nah, ketika ikan Koi sedang sakit atau stres, maka dapat mempengaruhi fungsi tubuhnya untuk menyeimbangkan tekanan osmotik. Untuk dapat membantu mengatasi hal tersebut, kita dapat menambahkan garam sehingga menaikkan kadar garam pada kolam koi dan sesuai dengan cairan tubuh ikan koi. Dengan cara ini, air tidak banyak masuk ke dalam tubuh ikan koi sehingga ikan koi tidak harus bekerja terlalu keras sehingga membantu proses pemulihan ikan koi menjadi lebih cepat. Sebuah keuntungan lagi dari garam adalah garam bukanlah obat sehingga kita tidak terlalu khawatir terhadap efek sampingnya.
Garam Apa Yang Cocok Untuk Kolam Koi
Selalu gunakan garam yang tidak beryodium dan jangan pernah gunakan garam dengan formalin, karena garam dan formalin memanglah tidak pernah akur. hehe. Jika anda menggunakan garam dan formalin secara bersamaan, maka hal tersebut dapat membunuh ikan Koi anda. Namun harap berhati-hati, garam juga dapat beracun bagi ikan Koi jika digunakan dalam jangka waktu yang lama dan dengan kadar yang tinggi. Penggunaan garam yang terlalu banyak dapat merusak ginjal ikan koi.
Dosis dari banyaknya garam yang diperlukan untuk mengobati penyakit ikan Koi cukup bervariasi yaitu mulai dari 0,3% hingga 0,6%. Untuk permulaan dan penggunaan secara kontinyu, gunakan 1 kg garam pada setiap 1000 liter air kolam sehingga menghasilkan kurang lebih 0,1% larutan air garam.
Untuk permulaan sebaiknya gunakan persentase 0,3% dan secara bertahap anda dapat menggunakan hingga 0,5%. Penggunaan 0,6% harus dilakukan secara cermat dan hati-hati hanya untuk ikan Koi anda yang terlihat sangat sakit dan stres.
Sebarkan perawatan garam pada kolam anda dalam beberapa hari dan terus pantau salinitas atau tingkat kadar garamnya. Perlu diingat bahwa saat melakukan penggantian air kolam, cukup tambahkan garam berdasarkan jumlah air kolam yang diganti alih-alih total volume kolam. Sekali lagi, terlalu banyak garam dapat berbahaya dan mematikan bagi ikan Koi anda.
Semoga artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk membaca juga : Cara Karantina Ikan Koi
[…] Baca Juga : Manfaat Garam Untuk Ikan Koi […]